Menu

Mode Gelap

Artis · 26 Aug 2023 10:05 WIB

Cinta Laura Lakukan Diet Plastik, Ungkap Untuk Kurangi Limbah Plastik


 Cinta Laura Lakukan Diet Plastik, Ungkap Untuk Kurangi Limbah Plastik Perbesar

Cinta Laura Lakukan Diet Plastik, Ungkap Untuk Kurangi Limbah Plastik

Faktaseleb- Cinta Laura ungkap dirinya sedang jalani diet plastik. langkah ini dia lakukan untuk mengurangi penggunaan plastik sekali pakai dalaam kehidupan sehari-hari.

Isu penting tentang dampak negatif sampah plastik sekali pakai terhadap lingkungan semakin menarik perhatian banyak pihak. 

Cinta Laura mengakui dengan tegas bahwa ia telah membatasi dirinya dalam membeli minuman kemasan jika ia tidak membawa botol minum pribadi.

Menurutnya, tindakan ini adalah cara nyata yang dapat dilakukan untuk mengurangi limbah plastik yang merusak lingkungan.

“Ini mungkin terlihat ekstrem dari diriku, dan aku tidak bermaksud memaksa orang lain untuk mengikuti langkah ini.(diet plastik)”

“Namun, terkadang meskipun saya merasa haus, jika saya tidak membawa tumbler atau tidak ada dispenser, saya memilih untuk tidak minum daripada menggunakan botol plastik sekali pakai,” kata Cinta Laura dilansir dari Tribunewsbogor pada Sabtu (26/8/2023).

Cinta Laura mengungkapkan bahwa ia hanya akan melangkah untuk menggunakan botol plastik sekali pakai dalam keadaan darurat.

Misalnya jika ia hampir pingsan dan membutuhkan minuman.

Namun, dalam upaya untuk berkontribusi positif, ia berusaha keras untuk menghindari plastik sekali pakai sebisa mungkin.

“Kecuali kalau udah hampir mau pingsan ya berarti harus minum, Tapi aku mencoba untuk sebisa mungkin untuk tidak menggunakan plastik sekali pakai” lanjutnya.

Himbau Masyakat Untuk Pengolahan Sampah

Selain itu, Cinta Laura juga memberikan pengingat penting kepada masyarakat Indonesia tentang kedisiplinan dan tanggung jawab dalam mengelola sampah sesuai dengan jenisnya.

Meskipun kampanye untuk melestarikan lingkungan di Indonesia semakin gencar, ia mengakui bahwa kedisiplinan dalam menjaga kebersihan alam masih perlu ditingkatkan.

“Bukan hanya masalah membuang sampah pada tempatnya, tetapi juga penting untuk memisahkan sampah sesuai jenisnya”

“Terutama jika ada fasilitas pemilahan sampah. Hal ini perlu diperhatikan dengan seksama, jangan sembarangan dalam membuang sampah,” tegas Cinta Laura.

Menurutnya, upaya dari setiap individu dalam mengelola sampah akan berdampak positif pada proses daur ulang sampah.

Lebih lanjut, Cinta Laura mendorong setiap orang untuk menghentikan sifat egois dan meningkatkan rasa peduli terhadap sesama serta lingkungan.(TNB)

Follow Sosial Media Faktaseleb: Instagram. Tiktok, Youtube

Artikel ini telah dibaca 35 kali

Baca Lainnya

Raffi Ahmad Bantah Terlibat Kasus Dugaan Pencucian Uang

6 February 2024 - 13:45 WIB

Ayu Ting Ting Lamaran dengan TNI Berpangkat LetkolAyu Ting Ting

6 February 2024 - 13:22 WIB

Boy William Akhirnya Buka Suara Tentang kedekatannya dengan Ayu Ting Ting

30 January 2024 - 10:45 WIB

Ayah Ammar Zoni Meninggal dunia Akibat Kanker Hati Stadium Akhir

22 January 2024 - 10:54 WIB

Jennifer Coppen Masih Ogah Publish Muka Anak Demi Privasi

18 January 2024 - 10:06 WIB

Fuji nggak bisa kuliah sambil kerja,karena gampang stres

18 January 2024 - 09:56 WIB

Trending di Artis