Faktaseleb – Denise Chariesta kerap membongkar hubungan terlarangnya dengan seorang pria berinisial RD yang disebutnya telah memiliki istri. Namun, kini dirinya sudah tidak lagi membicarakan hal tersebut.
Keputusan pengusaha bunga tersebut untuk tidak membahas hubungan terlarangnya tersebut karena ia dinasehati oleh sang ibunda.
“Makanya, gue enggak mau temuin lu sampai Desember 2022 kemaren habis, gue kasih (Denise) waktu itu. Kalau lu sampai ngoceh terus, bacot gue bakal jahat, tau nggak ama elu?” tutur Ibunda Denise Chariesta di channel YouTube Denise Chariesta (24/1/2023).
Empat tahun menjalin hubungan dengan seorang laki-laki yang telah memiliki istri dan anak, membuat sang ibu blak-blakan menyebut goblok ke anaknya tersebut.
“Susah emang kalo orang gila cinta itu, goblok,” ketus Ibunda Denise.
Namun, sang ibunda telah lega karena Denise tak lagi menjalin hubungan dengan orang tersebut. Dan bersyukur karena Tuhan membantu anaknya bisa berfikir lebih jernih.
“Kalau nggak ada Tuhan bantu elu, enggak mungkin lu bisa rada pinter dikit,” pungkas sang ibu.