Faktaseleb – Jenaka Mahila Sudiro, putri dari pasangan selebritis Tora Sudiro dan Mieke Amalia ini terjun ke dunia musik dengan merilis sebuah single bertajuk ‘Peace Peace Peace’ pada hari Jumat, 24 Februari 2023.
Sesuai judulnya, lagu yang diciptakan dan diproduseri langsung oleh Denny Chasmala ini menceritakan tentang ajakan untuk menebarkan kedamaian.
“Lagu ini menceritakan tentang bagaimana kita harus menebarkan kedamaian, karena sampai saat ini masih ada kekerasan, pertengkaran dan peperangan,” terang Denny Chasmala.
Sementara itu, Jenaka mengaku tidak mengalami kesulitan dalam proses pembuatan lagu ini.
“Proses pembuatan single perdana kali ini aku merasa tidak mengalami kesulitan, karena dibantu oleh orang-orang yang sangat baik,” ujarnya.
Mieke Amalia yang merupakan sang ibunda mengatakan sangat mendukung penuh keinginan serta piliihan sang anak untuk menjadi penyanyi.
“Sebagai ibu pasti akan selalu support dan menjaga mood Jenaka saja supaya semuanya bisa berjalan baik,” pungkas Mieke Amalia.