Menu

Mode Gelap

Lokal · 12 Apr 2023 11:02 WIB

Raffi Ahmad Hingga Atta Halilintar Diduga Terima Uang Haram dari Wahyu Kenzo


 Raffi Ahmad Hingga Atta Halilintar Diduga Terima Uang Haram dari Wahyu Kenzo Perbesar

Faktaseleb – Beberapa nama publik figur yakni Raffi Ahmad, Atta Halilintar, Stefan William, Gus Miftah, Judika, Rian D’Masiv, dokter Tirta, hingga Haji Faisal terseret dalam kasus penipuan hingga pencucian uang oleh tersangka Wahyu Kenzo.

Hal tersebut disampaikan oleh Zainul Arifin, selaku kuasa hukum dari 850 pelapor korban aplikasi robot trading ATG pada hari Selasa, 11 April 2023.

“Kasus dugaan pencucian uang ini diduga melibatkan publik figur dan pejabat publik. Mereka dalam hal ini punya hubungan dengan Wahyu Kenzo, dan diduga ikut menerima hasil kejahatan,” ujar Zainul Arifin (11/4/2023).

Zainul Arifin menyebut, Raffi Ahmad menerima sejumlah aliran dana, sedangkan  Atta Halilintar dan Stefan William terlibat dalam kasus TPPU Wahyu Kenzo, karena mereka bekerjasama dalam bentuk endorsement.

“Pertama, Atta Halilintar dan Stefan William ini menerima endorse sekaligus brand ambassador dari Legion, produk suplemen kesehatan yang CEO nya istri Wahyu Kenzo,” terang Zainul.

Sedangkan untuk Rian D’Masiv dan Judika, mereka terlibat dengan menjadi brand ambassador produk nutrisi milik Wahyu Kenzo.

“Kemudian untuk Rian D’Masiv dan Judika, mereka ini brand ambassador produk nutrisi Glory, yang di situ Wahyu Kenzo jadi salah satu CEO. Mereka brand ambassador jadi diduga menerima sesuatu dari Wahyu Kenzo,” sambungnya.

Sementara itu, keterlibatan dari publik figur lain karena mereka melelang barang.

“Kalau Gus Miftah, dokter Tirta, dan Haji Faisal, mereka ini ikut lelang seperti Atta Halilintar di kasus Net89 dulu. Gus Miftah ini melelang blangkon seharga Rp 900 juta, kemudian dokter Tirta melelang motor Rp 120 juta, dan Haji Faisal menerima hasil lelang sebesar Rp 400 juta,” bebernya.

Mengutip dari insertlive.com (12/4/2023), Raffi Ahmad mengaku jika dirinya tidak pernah menerima pemberian dari Wahyu Kenzo dalam bentuk apapun.

“Nggak pernah (menerima pemberian dari Wahyu Kenzo),” ucap Raffi.

Raffi Ahmad yang mengaku kenal dengan Wahyu Kenzo, merasa kesal karena dirinya selalu disangkut-pautkan dengan pemberitaan negatif.

“Mana aku tahu (kasus itu). Ya kalau ditanya kenal ya memang kenal (Wahyu Kenzo). Kenapa sih ya setiap orang itu aku diituin terus,” tegasnya.

Pada akhirnya, Zainul Arifin berharap para publik figur itu mengembalikan uang dari Wahyu Kenzo, sebab uang itu didapat dari  hasil penipuan.

“Kami berharap kawan-kawan publik figur ini beritikad baik untuk membantu para korban dan penyidik, dalam mengungkap peristiwa hukum ini agar terang benderang. Kami harap mereka juga dapat mengembalikan aset korban kepada penyidik,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ayah Ammar Zoni Meninggal dunia Akibat Kanker Hati Stadium Akhir

22 January 2024 - 10:54 WIB

Kiky Saputri Umumkan Hamil Anak Pertama

11 January 2024 - 10:38 WIB

Teuku Ryan Akui Ada Masalah Rumah Tangga dengan Ria Ricis

10 January 2024 - 12:07 WIB

Pamela Bowie Pamerkan Anak pertama di Hari Natal

28 December 2023 - 11:59 WIB

Anak Rizky Billar dan Lesti Kejora ganti nama jadi Levian

27 December 2023 - 11:24 WIB

Nikita Mirzani Berterima Kasih ke Gibran usai nonton Debat Cawapres

23 December 2023 - 16:39 WIB

Trending di Artis